Jaya Sakti Menyapa, Personil TK Bilai Mempererat Hubungan Melalui Olahraga Bersama
KRIMSUSPOLRI. COM||Intan Jaya - Papua Tengah.
Satgas Pamtas RI PNG Mobile Yonif 113/JS TK Bilai mempererat hubungan dengan masyarakat Kampung Bilai Distrik Homeyo Kabupaten Intan Jaya melalui olahraga bersama. Kegiatan ini diikuti oleh masyarakat Kampung Bilai dan personil Satgas, dengan tujuan untuk meningkatkan kebersamaan dan mempererat hubungan antara Satgas dan masyarakat.
Olahraga yang dilakukan adalah bola volly, yang diikuti oleh tim dari Satgas dan tim dari masyarakat Kampung Bilai. Pertandingan persahabatan ini berlangsung dengan sangat meriah dan sportif, dengan kedua tim menunjukkan kemampuan terbaik mereka.
Kapten Inf Rustamiadi, selaku Komandan TK Bilai Satgas Pamtas RI PNG Mobile Yonif 113/JS mengatakan bahwa kegiatan olahraga bersama dengan masyarakat Kampung Bilai Distrik Homeyo Kabupaten Intan Jaya, merupakan salah satu upaya untuk menjaga kesehatan dan kebugaran personil Satgas, sekaligus menjalin dan mempererat hubungan antara Satgas dengan masyarakat. Kamis, 20/11/2025.
Bapak Marthen Kobogau (35) selaku Kepala Kampung Bilai Distrik Homeyo Kabupaten Intan Jaya, menyampaikan "Kami sangat berterima kasih atas kegiatan olahraga voli bersama ini. Kami merasa sangat senang dan gembira karena dapat bermain voli bersama dengan bapak-bapak Satgas," kata Bapak Marthen.
Bapak Marthen juga mengatakan bahwa "Kegiatan seperti ini dapat mempererat hubungan antara kami dan bapak-bapak Satgas. Kami merasa sangat dihargai dan dihormati," tambahnya.
Bapak Marthen juga berharap "Bapak-bapak Satgas dapat terus melakukan kegiatan seperti ini, karena kami sangat menikmatinya. Kami juga berharap hubungan antara kami dan bapak-bapak Satgas dapat terus terjaga dan dipererat," katanya.
Red


